PT KPI Berikan Edukasi Pelajar di Balikpapan soal HIV/AIDS dan TBC

BALIKPAPAN, inibalikpapan.com – PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit Balikpapan menggelar sosialisasi tentang HIV/AIDS dan Tuberkulosis (TBC) untuk para pelajar SMA dan SMK di Kota Balikpapan. Acara yang berlangsung di Banua Patra ini jadi bagian dari peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) 2025.
Area Manager Communication, Relations & CSR PT KPI Unit Balikpapan, Dodi Yapsenang, menegaskan pentingnya edukasi bagi generasi muda terkait penyakit menular ini.
“Sebagai perusahaan yang punya komitmen tinggi terhadap kesehatan dan keselamatan, kami ingin membantu anak-anak muda memahami risiko serta cara pencegahan HIV AIDS dan TBC,” ujarnya.
Materi disampaikan oleh dr. Amelia Fitriati Masputra dari On Site Clinic PT KPI Unit Balikpapan. Ia menjelaskan bagaimana HIV menular dan langkah-langkah pencegahannya.
“HIV dapat menular melalui hubungan seksual yang tidak aman, penggunaan jarum suntik secara bergantian, serta dari Ibu ke anak saat persalinan atau menyusui. Namun, dengan pemahaman yang baik dan penerapan langkah-langkah pencegahan yang tepat, kita dapat mengurangi risiko penyebaran kedua penyakit ini,” kata Amelia.
Selanjutnya, sesi makin menarik saat Agum, seorang penyintas HIV, berbagi pengalaman hidupnya. Ia membahas bagaimana menghadapi stigma serta pentingnya dukungan sosial dan akses pengobatan.
“Saya berharap teman-teman di sini bisa lebih paham dan peduli, supaya kita bisa wujudkan zero infection di 2030,” ujarnya.
Edukasi Seru, Pelajar Antusias
Acara ini juga dikemas seru dengan berbagai permainan edukatif dan kuis interaktif, bikin peserta makin aktif belajar.
“Semoga kita makin sadar akan HIV AIDS dan TBC. Serta bisa lebih konsisten menjalani hidup sehat,” kata Reski Ramadina, guru pendamping dari SMK Al Hasan Balikpapan.
Sesi tanya jawab di akhir acara pun berlangsung seru. Banyak pertanyaan dari peserta seputar pencegahan dan cara menyebarkan informasi yang benar di sekolah.
Salah satu peserta, Ahmad Fauzi Gofur dari SMK Airlangga Balikpapan, mengaku senang bisa ikut kegiatan ini.
“Banyak pelajaran yang saya dapat. Semoga Pertamina sering mengadakan acara seperti ini untuk anak muda Balikpapan,” tutupnya.
BACA JUGA