Rahmad Akan Berdayakan Perusda Jadi Motor Penggerak Ekonomi
BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Calon Wakil Walikota terpilih Rahmad Masud mengaku memiliki kiat khusus dan cepat untuk menuntaskan persoalan-persoalan yang dihadapi kota dan masyarakat Balikpapan seperti masalah air dan listrik.
Rahmad Masud akan segera merealisasikan janji politik dan pembangunan kota Balikpapan agar kedepan Balikpapan menjadi kota yang lebih baik dan maju, nyaman serta kondusif.
“Apa yang menjadi program kami akan bisa segera kami rasakan setelah kami dilantik,” ujarnya (10/2/2016).
Salah satu prioritas bidang perekonomian adalah lebih memberdayakan keberadaan perusahaan daerah yang saat ini belum berjalan optimal
“Itu menjadi skala prioritas bagi kami dan nanti akan menghidupkan ekonomi di Balikpapan dan menjadi PAD yang bisa diandalkan bagi kota Balikpapan,” katanya.
Lanjutnya bersama Walikota terpilih Rizal Effendi akan membenahi apa yang masih kurang dirasakan masyarakat saat ini. Sektor Jasa dan industri juga menjadi perhatian agar roda perekonomian daerah dapat berjalan bersama secara maksimal.
” Nanti lihat kinerja kami kalau sekarang kami belum bisa ngomong karena secara legalnya belum dilantik ” tandasnya.
Dia berharap masyarakat Balikpapan yang terdiri dari banyak suku bangsa dapat hidup lebih rukun dan bersama-sama menciptakan kondusifitas kota yang lebih aman, nyaman dan terjaga.
“Kita semua berharap agar kota ini bisa maju dan berkembang dirasakan bersama-sama,”tukasnya.
BACA JUGA