Rapat Paripurna DPR RI Setuju Pemberian Status WNI Mees Hilgers dan Eliano Reijnders
JAKARTA, Inibalikpapan.com – Selangkah lagi, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders akan berstatus Warga Negara Indonesia (WNI). Hal itu turangkap dalam Rapat Paripurna DPR RI.
Dalam Rapat Paripurna yang dipimpin Wakil Ketua DPR RI Lodewijk F Paulus, para wakil rakyat itu setuju memberikan status WNI kepada dua pemain berdarah Indonesia itu.
Sebelumnya dalam Rapat Komisi III dan X DPR bersama Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham), Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) serta PSSI, setuju memberikan rekomendasi kepada Mees Hilgers dan Eliano Reijnders menjadi WNI.
“Sesuai hasil pembahasan Komisi III dan Komisi X DPR RI yang memutuskan menyetujui pemberian pertimbangan kewarganegaraan Republik Indonesia kepada saudara Eliano Johannes Reijnders dan Mees Victor Joseph Hilgers,” ujar Lodewijk, Kamis 19 September 2024.
BACA JUGA :
“Sehubungan dengan itu, kami meminta persetujuan pada rapat paripurna hari ini apakah permohonan pemberian pertimbangan kewarganegaraan RI atas nama saudara Eliano Johannes Reijnders dan Mees Victor Joseph Hilgers dapat disetujui?,” tanya Lodewijk.
Apa yang disampaikan Lodewijk itu dijawab kompak sanggota DPR yang hadir “Setuju,” dalam Rapat Paripurna DPR RI ke-7 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.
Setelah Rapat Paripurna, selanjutnya Keputusan Presiden (Keppres) dan terakhir pengambilan sumpah oleh Kemenkumham dan perpindahan federasi, kemudian di daftarkan ke FIFA.
Sehingga kemungkinan, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders berpeluang tampil dalam Kualifikasi Piala dunia 2026 Grup C saat menghadapi tuan rumah Bahrain dan Tiongkok 10 dan 15 Oktober 2024.
BACA JUGA