Ratusan Orang Penuhi Nobar, Timnas Tertinggal 0-2

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pertandingan FIFA Match Day antara Timnas Indonesia vs Timnas Argentina mendapatkan perhatian hampir dari seluruh masyarakat Indonesia pecinta bola.

Tidak heran jika banyak pihak menggelar nonton bareng seperti yang digelar pengelola Ruang Kopi dan Pertamina Patra Niaga yang ada di Jalan Soekarno Hatta Km 3 tepat di kantor media Kaltim Post, Balikpapan, Kaltim.

 

Meski hanya memasang layar kecil ukuran 2 meter x 1,9 meter, ratusan orang antusias ikut nobar. Kick off pertandingan pukul 19.25 wib atau 20.25 wita.

Pertandingan berlangsung di stadion Utama Gelora Bung Karno dan disiarkan secara langsung oleh RCTI.

Bermain di babak pertama, Timnas bermain bertahan. Sehingga hampir 10 pemain berada di garis pertahanan. Pemain Argentina sempat kesulitan membobol walupun tekanan terus dilakukan namun pertahanan timnas masih kokoh. Beberapa kali peluang diciptakan namun belum menghasilkan gol.

Argentina baru dapat menceploskan bola ke gawang Ernando Ari Sutaryadi tepat pukul 35 melalui tendangan jarak jauh Leandro Paredes yang tidak mampu dihalau Ernando. Sementara kiper Martinez jarang menangkap bola. Hingga peluit babak pertama kedudukan 0-1.

Di Babak kedua, timnas mulai bermain terbuka dan melakukan serangan balik. beberapa kesempatan menyerang tercipta namun kerap buntu. Sebaliknya, Argentina mampu menciptakan gol kedua pada menit ke 55 melalui sundulan Romero dari sepakat pojok.

kedudukan 0-2 membuat permainan Indonesia lebih terbuka. Beberapa kali Pratama Arhan mendapatkan kesempatan melakukan lempar ke dalam ke depan gawang Martinez yang menciptakan peluang. Beruntung Martinez mampu menyentuh bola sehingga menghasilkan tendang pojok bagi Indonesia.

Hingga berita ini dibuat, pertandingan masih berlangsung dan menyisakan 5 menit waktu normal masih 0-2 untuk Argentina.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.