Remaja yang Terseret Ombak di Pantai Monpera Balikpapan Ditemukan Meninggal Dunia
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Hari kedua operasi pencarian remaja berusia 16 tahun yang terseret ombak di Pantai Monpera Balikpapan akhirnya ditemuka pada Sabtu (19/11/2022)
Korban atas nama Raihan Nadif usia 16 tahun ditemukan Tim SAR Gabungan sekitar pukul 18.30 Wita. Korban sebelumnya dilaporkan terseret ombak saat berenang bersama rekan-rekannya.
Kepala Basarnas Kota Balikpapan, Melkianus Kotta mengatakan, setelah ditemukan korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara, sebelum dibawa ke rumah duka.
“Kami melaporkan perkembangan operasi SAR, korban berhasil ditemukan dalam kondisi meninggal dunia oleh Tim SAR Gabungan,” ujar Melkianus Kotta dalam video yang diterima inibalikpapan.com
Kata dia, dengan ditemukannya korban maka operasi SAR Gabungan ditutup. Dia pun berterima kasih kepada personil yang terlobat dalam pencarian selam dua hari terakhir.
“Kami terima kasih untuk semua yang terlibat termasuk para relawan. Dengan ditemukannya korban, maka operasi SAR Gabung telah ditutup dan kembali ke satuan masing-masing,” ujarnya.
BACA JUGA