Resmi Beroperasi di Indonesia, Berapa Biaya Berlangganan Internet Satelit Starlink?

DENPASAR, inibalikpapan.com– Penyedia layanan internet berbasis satelit, Starlink, telah resmi memulai operasinya di Indonesia. Peluncuran layanan ini langsung oleh pengusaha ternama asal Amerika Serikat, Elon Musk, di Bali pada Minggu (19/5).

Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, menyatakan bahwa kehadiran Starlink dapat membantu pemerintah dalam pemerataan akses internet di seluruh Indonesia. Serta mengurangi jumlah daerah terpencil yang belum terjangkau layanan internet.

Untuk menggunakan layanan internet dari Starlink, pelanggan diharuskan memiliki perangkat VSAT (stasiun penerima sinyal). Anda harus membelinya secara terpisah dari biaya langganan internet.

Menurut informasi dari situs resmi Starlink, ada dua jenis VSAT. Pertama, VSAT untuk pelanggan yang menetap di satu lokasi seperti di area perumahan, dengan harga Rp7.800.000. Kedua, VSAT untuk pelanggan dengan mobilitas tinggi, seperti untuk penggunaan di kapal, seharga Rp43.721.590.

Starlink menyediakan beberapa paket layanan internet di Indonesia. Mulai dari paket untuk penggunaan personal hingga bisnis.

Paket Residensial merupakan paket paling terjangkau dengan harga Rp750.000 per bulan. Ini cocok untuk pelanggan yang tinggal di perumahan dan membutuhkan internet berkecepatan tinggi tanpa batasan.

Sementara itu, paket Jelajah mulai dari Rp990.000 per bulan, layak untuk pelanggan yang sering bepergian. Seperti pengguna campervan, mereka yang hidup nomaden, atau bertugas ke daerah pedalaman dan membutuhkan internet berkecepatan tinggi.

Adapun paket Jelajah juga menyediakan opsi mobile prioritas seharga Rp4.345.000 per bulan. Total akses data internet sebesar 50 GB, dengan VSAT seharga Rp43.721.590.

Paket Kapal, mulai dari Rp4.345.000 per bulan untuk akses data internet sebesar 50 GB, mencakup layanan global dan prioritas jaringan untuk penggunaan di laut. Ada juga paket seharga Rp17.160.000 per bulan untuk 1 TB data dan paket seharga Rp86.130.000 per bulan.

Cara Memesan

Masyarakat yang ingin memesan perangkat VSAT dan paket langganan internet dari Starlink dapat melakukannya melalui situs web Starlink.com. Setelah memilih paket yang diinginkan, pelanggan akan pergi ke halaman pendaftaran untuk mengisi informasi kontak, alamat pengiriman, dan informasi penagihan. Pembayaran saat ini hanya dapat menggunakan kartu kredit dan debit online.

Setelah proses pendaftaran selesai dan pembayaran terkonfirmasi, perangkat akan meluncur ke domisili Anda. Pengiriman perangkat VSAT Residensial biasanya dalam waktu 1-2 minggu. Sedangkan perangkat VSAT Jelajah dan VSAT Kapal memerlukan waktu pengiriman 3-4 minggu.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.