Top Header Ad

Resmi, Yokohama F Marinos Umumkan Kedatangan Bek Timnas Indonesia, Sandy Walsh

Yokohama F Marinos, secara resmi mengumumkan kedatangan Sandy Walsh / Yokohama F Marinos
Yokohama F Marinos, secara resmi mengumumkan kedatangan Sandy Walsh / Yokohama F Marinos

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Klub J1 League Jepang, Yokohama F Marinos, secara resmi mengumumkan kedatangan Sandy Walsh, bek kanan Timnas Indonesia, dengan transfer permanen dari klub Belgia, KV Mechelen.

Pengumuman ini disampaikan melalui akun resmi X Yokohama F Marinos pada Minggu, 9 Februari 2025. Sandy Walsh, yang sebelumnya bermain di Belgia, kini akan memperkuat lini belakang Yokohama F Marinos di musim 2025.

“Kami dengan senang hati mengumumkan bahwa Sandy Walsh telah bergabung dengan klub dengan transfer permanen dari KV Mechelen,” tulis Yokohama F Marinos.

Sandy Walsh Senang Bergabung dengan Yokohama F Marinos

Dalam pernyataannya, Sandy Walsh mengungkapkan kebahagiaannya bergabung dengan klub J1 League tersebut. Dia berharap dapat memberikan kontribusi besar untuk mencapai target tim musim ini.

“Saya sangat bahagia dan merasa terhormat bisa bergabung dengan Yokohama F Marinos. Misi saya adalah membantu klub mencapai tujuan ambisius di J.League,” kata Sandy Walsh.

BACA JUGA :

Pemain berusia 29 tahun ini juga menyatakan bahwa dia telah bertemu dengan seluruh rekan satu timnya dan merasa optimis menjalani musim yang sukses bersama mereka di bawah manajer baru.

“Saya akan berusaha maksimal di sini, bekerja keras, dan berjuang setiap hari. Saya ingin menunjukkan kemampuan saya dan membuat semua orang bangga,” tambahnya.

Kariernya di KV Mechelen

Sebelum bergabung dengan Yokohama F Marinos, Sandy Walsh memperkuat KV Mechelen sejak 2020. Selama di Mechelen, dia mencatatkan 9 gol dan 15 assist dari 133 penampilan. Namun, musim ini, pemain yang memiliki darah Belanda ini lebih sering duduk di bangku cadangan.

Tidak ada informasi lebih lanjut mengenai durasi kontrak dan nilai transfer Sandy Walsh ke Yokohama F Marinos, meskipun diketahui bahwa kontraknya dengan KV Mechelen akan berakhir pada musim panas 2025, dan tampaknya tidak akan diperpanjang.

Tinggalkan Komentar

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.