RT Bakal dapat Anggaran Penanganan Covid-19, Masih Dibahas
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – RT di Kota Balikpapan bakal mendapatkan anggaran untuk penanganan covid-19. Hal itu disampaikan Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi dalam konfrensi pers, Senin (05/10).
Dia mengatakan, anggaran penanganan covid-19 di RT berawal dari adanya sejumlah Ketua RT yang menemuinya dan meminta agar dialokasikannya anggaran untuk penanganan covid dan telah disampaikan ke DPRD.
“Ya setelah beberapa RT datang ke saya yang dipimpin oleh RT Pak Kasmadi, RT di Batu Ampar, RT juga minta disediakan anggaran untuk penanganan covid-19,” ujarnya
“Waktu RDP (rapat dengan pendapat) dengan DPRD, dengan Tim Pansus DPRD kita sampaikan juga dan sekarang masih dalam pembahasan kita. Pada dasarnya kita setuju ada dana di RT
Rizal menambahkan, belum bisa memastikan berapa anggaran yang akan dialokasikannya untuk penanganan covid-19 di RT. Namun kata dia, kemungkinannya bisa saja mengambil anggaran dari kelurahan.
“Kita lihat, karena anggaran sudah disusun. Jadi kita lihat beberapa kemungkinannya, apakah dana kelurahan. Nanti masih belum diputuskan. Besarannya? Belum ini masih dibahas, nanti kita lihat,” ujarnya.
BACA JUGA