Sambut IKN, Landasan Pacu dan Kapasitas Bandara Sepinggan Balikpapan akan Ditingkatkan
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Menyambut Ibu Kota Nusantara (IKN) yang kini masih terus digenjot pembangunannya, PT. Angkasa Pura I akan terus melakukan pengembangan dan penambahan fasilitas Bandara Internasional Sepinggan Balikpapan.
Hal itu disampaikan Direktur Oprasional PT. Angkasa Pura I, Indah Priehastuti, pada keterangan Pers terkait kegiatan Focus Group Discussion dengan tema Peluang dan Tantangan menyambut IKN, Rabu (07/06/2023).
“Saat ini Bandara Sepinggan Balikpapan dan akan tetap terus dilakukan pengembangan dan menjadikannya sebagai pintu gerbang utama masuk Kaltim,” kata Indah.
Jika ada kapasitas ruang atau fasilitas yang kurang, AP I kata Indah akan melakukan evaluasi untuk melakukan peningkatan kapasitas fasilitasnya.
“Pertemuan hari ini kita harus bisa menarik banyak terhadap traffic ke Balikpapan. Itu akan menumbuhkan tingkatan pemenuhan fasilitas sesuai dengan kebutuhannya,” tambahnya.
Salah satu yang menjadi perhatian landasan pacu Bandara Sepinggan yang akan diperpanjang dari dari hanya 2.500 meter menjadi 3.250 meter. Termasuk kapasitas penumpang.
“Saat ini kita masih dibayangin berbagai macam isu yang berlangsung berkepanjangan dan istilah lainnya yang berpotensi menganggu positif recovery traffic yang sedang kita rasakan,” ujarnya
“Tentunya kita harus tetap menatap ke masa depan dengan positif sehingga kami percaya bahwa dengan bergandengan tangan erat bersama kertas senantiasa berkomitmen memberikan layanan terbaik bagi para pengguna jasa semua tantangan dapat kita lewatkan,”
Dia juga berharap bisa bersama-sama melakukan penguatan energi dan inovasi yang berkelanjutan mulai dari Airlines, instansi pemerintah dan non pemerintah serta bandara sendiri dalam rangka memberikan layanan terbaru
“Hal ini menjadi kunci dan menjawab tantangan yang ada untuk itu. Akan selalu terbuka dalam mendengarkan dan menerima masukan serta berdiskusi berdiskusi bersama-sama bersama-sama menyokong kebangkitan kembali pariwisata dan transportasi udara di Indonesia,” katanya.
Senada ditambahkan GM Angkasa Pura I Balikpapan Ahmad Syaugi Shahab menyebutkan ada tahapan perencanaan yang disiapkan untuk pengembangan bandara menyambut IKN. Perencanaan pertama yakni tahun 2023-2030 adalah perluasan airport runway dari 2.500 menjadi 3.250 meter termasuk pemanfaatan terminal lama dan terminal yang sudah ada.“Kalau kapasitas bandara SAMS Balikpapan yang ada sekarang itu 10 juta orang pertahun. saat ini baru terisi sekitar 5 juta penumpang pertahun. Kalau kita manfaatkan terminal, plus dibawah terminal dan hotel itu bisa hampir 20 juta penumpang pertahun,” tambahnya.
BACA JUGA