Top Header Ad

Sasar 200 Orang, Vaksinasi di Terminal Batu Ampar

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Dinas Kesebatan Kota Balikpapan terus menggencarkan pelaksanaan vaksinasi Covid-19, kali ini dilaksanakan di Terminal Batu Ampar, Balikpapan Utara, pada Kamis (14/4/2022).

Kepala Terminal Bus Batu Ampar Type A, Sulis Setiawan mengatakan, kegiatan vaksinasi hari ini dilaksanakan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota, Lanal Balikpapan yang mana sasarannya sebanyak 200 orang. 

“Dengan pemberian untuk dosis pertama, kedua hingga vaksinasi booster,” ujar Setiawan, Kamis (14/4/2022).

 Sementara itu, Kepala UPTD Puskesmas Batu Ampar, Nurlin Handaruni mengaku, pelaksanaan vaksinasi di terminal batu ampar ini untuk mendekatkan kepada masyarakat yang ingin mendapatkan vaksin. 

“Harapannya kegiatan ini semakin rutin dilaksanakan, sehingha sasaran penerima vaksin akan semakin banyak lagi,” tutupnya.  

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.