Sekaligus Sosialisasikan Ganjar, GMC Gelar Lomba Tari di IKN Nusantara
PENAJAM, Inibalikpapan.com – Dalam rangka menumbuhkan kecintaan pada budaya khususnya seni tari, Sukarelawan Ganjar Milenial Center Kaltim, gelar lomba tari dengan tema Malam Rindu Budaya di IKN Nusantara, Kabupaten Penajam Paser Utara, Senin (30/1/2023).
Perlombaan itu digelar pada di Gedung Serba Guna Sipakario, Kelurahan Nipah-Nipah, Kecamatan Penajam.
GMC Kaltim juga melibatkan Sanggar dan Seniman tari yang ada di wilayah Kabupaten Penajam. Diantaranya, sanggar seni yang di antaranya : Sanggar Seni Paud Cemerlang, Putri Lemiyang, Rumah Adat Sepan, SMPN 10, Benuo Taka, dan MA Sepaku.
Koordinator Wilayah Ganjar Milenial Center Kaltim Sadly Jaya M mengatakan peserta berasal dari berbagai kalangan, ada dari sanggar, komunitas, dan sekolah.
Menurutnya lomba tari sengaja digelar dalam rangka memberikan dan menumbuhkan semangat kompetisi berbudaya kembali kepada seniman tari di daerah tersebut.
“Kegiatan ini dilaksanakan dengan rangkulan seniman-seniman yang tergabung dalam sanggar seni yang di antaranya Sanggar Seni Paud Cemerlang, Putri Lemiyang, Rumah Adat Sepan, SMPN 10, Benuo Taka, dan MA Sepaku,” jelas dia.
Selain bertujuan menumbuhkan dan memberikan semangat kompetisi berbudaya, kegiatan ini juga merupakan upaya GMC dalam mempertahankan dan menjaga kebudayaan yang ada di PPU.
Para peserta yang berjumlah ratusan itu berlomba untuk memperebutkan hadiah jutaan rupiah yang disiapkan GMC Kaltim.
Rafika pengurus DPD GMC Kabupaten Penajam Paser Utara mengatakan kegiatan ini bukan hanya sebagai ajang kompetisi, tetapi juga untuk penguatan rasa cinta terhadap budaya yang ada di Indonesia.
Apalagi, kata Rafika, masyarakat sebagian takut kebudayaan yang ada di PPU tergerus dengan adanya kebudayaan baru yang masuk bersama dengan perpindahan IKN Nusantara.
“Oleh karena itu, kami DPD GMC PPU menggelar kegiatan ini untuk membangun kepercayaan dan menjadi sukarelawan yang sigap membantu mempertahankan kebudayaan,” ujar dia.
Ibrahim selaku pengurus wilayah GMC menambahkan lomba tari itu juga merupakan upaya untuk mensosialisasikan sosok Ayah Ganjar Pranowo yang peduli akan kelestarian kebudayaan.
“Dan melalui kegiatan ini harapannya para milenial dan seluruh masyarakat dapat lebih mengenal sosok Ayah Ganjar yang kami dukung menjadi Presiden di 2024,”kata Ibrahim.
Pada lomba tari budaya ini dimenangkan oleh Sanggar Benuo Taka, SMPN 10 PPU, dan Paud Cemerlang.
BACA JUGA