Top Header Ad

Sekda Kukar Hadiri Debat Cabup-Cawabup, Ajak Warga Aktif dalam PSU

KPU Kukar menggelar Debat Calon Bupati dan Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) 2024
Debat Calon Bupati dan Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) 2024 di Gedung Bela Diri, Stadion Aji Imbut, Tenggarong Seberang, Rabu (09/04/2025) malam. Foto: Ist

TENGGARONG, inibalikpapan.com,– KPU Kukar menggelar Debat Calon Bupati (Cabup) dan Wakil Bupati (Cawabup) Kutai Kartanegara (Kukar) 2024 di Gedung Bela Diri, Stadion Aji Imbut, Tenggarong Seberang, Rabu (09/04/2025) malam. Penyelenggara menggelar debat ini setelah Mahkamah Konstitusi (MK) mengeluarkan putusan terkait sengketa hasil Pilkada.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar, Sunggono, juga hadir langsung menyaksikan jalannya debat. Ia menyebut debat ini jadi bagian penting dari tahapan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kukar yang bakal digelar 19 April mendatang.

“Atas nama Pemkab Kukar, kami ucapkan terima kasih kepada KPU Kukar yang sudah sukses menggelar debat malam ini,” ujar Sunggono.

Tak lupa, Sunggono mengajak seluruh masyarakat untuk tidak golput. Ia berharap warga Kukar bisa datang ke TPS ramai-ramai dan gunakan hak pilihnya.

“Partisipasi pemilih kita sebelumnya sudah bagus, di atas 70 persen. Mudah-mudahan di PSU nanti bisa lebih tinggi lagi. ASN juga jangan sampai ketinggalan nyoblos,” pesannya.

Soal materi debat, menurutnya sudah cukup menggambarkan isu-isu penting yang dihadapi Kukar saat ini. Sunggono optimistis warga kini punya bekal cukup untuk menentukan pilihan secara bijak.

Melalui debat ini, berharap masyarakat dapat semakin terbuka wawasannya terhadap visi dan program para calon pemimpin Kukar. Sunggono pun yakin, ajang ini bisa jadi momen penting untuk membangkitkan semangat demokrasi di tengah masyarakat, sekaligus mendorong partisipasi aktif dalam PSU nanti.***

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses