Selama 24 Jam, 11 Tim Berlomba Ciptakan Program Aplikasi
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – sebanyak 11 tim mengikuti lomba Hackathon atau pengembangan aplikasi. Setiap tim menciptakan aplikasi/inovasi dalam waktu 24 jam.
Acara ini bagian dari rangkaian menyemarakkan Hari Jadi ke 126 Kota Balikpapan. Lomba Hackathon dibuka sekretaris Dinas Komunikasi dan Informasi Abdul Rachim mewakili wali kota Balikpapan di Aula Rumah Jabatan Wawali Kota Balikpapan, Sabtu (18/3/2023) pagi.
“Tepat kita buka jam 10 berlangsung 24 jam dan berakhir besok. Saya apreasiasi semoga kegiatan ini akan memperkarya kreativitas anak-anak muda kota Balikpapan,” ujar Abdul Rachim.
Diharapkan kegiatan hackathon ini akan berlanjut dan terus meningkat bahkan lebih meriah lagi.
“Harapan bisa diadakan tiap tahun. Kan ini yang pertama kita akan setting dengan waktu yang lebih panjang sehingga peserta lebih banyak bahkan tingkat nasional dan internasional. Jadi lebih meriah lagi kedepannya,” katanya.
Peserta atau satu tim terdiri dari 2-4 orang. Ada beberapa sub tema yang menjadi acuan bagi peserta dalam menciptakan program aplikasi.
“Tiap tim menciptakan aplikasi/inovasi selama 24 jam Dimulai jam 10 wita tanggal 18 maret sampai 19 maret Sub tema lomba waste environment, publik service dinamic government, emergency service, property, Art and micro business, dan education,” jelas Ketua panitia Lomba Hackathon Adi Prasetyo
Adi menjelaskan bahwa pendaftaran perlombaan dibuka sejak 1 Februari hingga 12 Maret 2023. Selanjutnya dilakukan seleksi dan pengumuman peserta pada 14 Maret lalu.
“Pengumuman peserta hasilnya dari 21 tim diseleksi berdasarkan kesesuaian tema dan orisinil aplikasi ada 12 tim tapi yang ikut 11 tim ,” ujarnya.
Ada 11 tim yang mengikuti lomba pembuatan aplikasi selama 24 jam yakni The Mavericks, Hareka Team, Code Crushers, Viktorits Surabaya, Doomdust, Cencen , Tim Kringe, Heisenberg, Gerimis, Sasageyo, Icikiwirr.
Dalam kegiatan tersebut juga diserahkan penghargaan kepada para sponsor yang telah mendukung terselenggara perlombaan Hackathon yakni Inet Area Balikpapan, Telkom Area Balikpapan dan Direktur CV. Jonathan Citra Computindo dan Direktur PT. Tari
BACA JUGA