Setelah 16 Tahun, Ginting Persembahkan Juara Tunggal Putra Badminton Asia Championships
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Setelah menunggu 16 tahun, tunggal putra Indonesia akhirnya bisa kembali mempersembahkan juara Badminton Asia Championships 2023 melalui Anthony Sinisuka Ginting
Terakhir kali tunggal putra Indonesia meraih gelar juara pada 2007 lalu melalui Taufik Hidayar. Bahkan 7 tahun Indonesia tak satu pun meraih gelar dalam ajang bergengsi Asia tersebut.
Karena terakhir kali Indonesia meraih gelar perorangan melalui pasangan ganda campuran Liliana Natsir dan Tantowi Ahmad pada 2015. Event tersebut juga absen dua tahun 2020 dan 2021 karena COVID-19
Sementara dalam kejuaran yang digelar di Dubai, United Arab Emirates itu Ginting menang dua set langsung atas Loh Kean Yew dari Singapura dengan skor 21-12 21-8.
Loh Kean Yew tampak kesulitan meladeni permainan Ginting yang sejak awal sangat mendominasi melalui smash-smash tajamnya. Bahkan pemain kelahiran Cimahi berdarah Batak itu sekalu unggul.
Sementara sektor lainnya, taka da yang sampai ke final. Pasangan ganda campuran Indonesia Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kalah atas pasangan China Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin di semifinal.
BACA JUGA