Top Header Ad

Setelah Mutasi, Baru Lelang Terbuka Jabatan Sekda

Kantor Balai Kota Balikpapan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com, – Jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Balikpapan yang saat ini dijabat Sayid MN Fadly sudah lebih dari 8 tahun atau dua periode, sehingga akan segera diganti.

“Ya dia sudah dua kali jabatan, jadikan kapanpun bisa diganti, karena sudah lebih dua kali,” ujar Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi.

Hanya saja dia, kata dia untuk pergantian Sekda tersebut, menunggu setelah dilakukan mutasi. Karena ada pejabat yang akan memasuki masa pensiun sehingga harus segera diganti

“Karena kita masih menyelesaikan mutasi, masih ada satu kali lagi mutasi, karena masih menunggu Kepala Dinas Catatan Sipil baru turun SK nya, mungkin ada yang mau pensiun lagi Asisten III,” ujarnya.

“Kemudian Dispenda juga masih Pelaksana Tugas, jadi m,asu kita tuntaskan dulu, sebelum meneyelesaikan jabatan Sekda,”

Menurutnya, untuk jabatan Sekda nanti akan dilakukan open bidding atau lelang jabatan dan aparatur sipil negara (ASN) yang memenuhi persyaratan nantinya bisa mengikuti lelang terbuka.

“Pasti open bidding, tapi sekarang belum masih mau mutase dulu, tapi nanti dibuka. Nanti dari lelang terbuka itu tiga yang dipilih wali kota kemudian selanjutnya akan ditentukan Gubernur.

“Nanti 3 dipilih Wali Kota , penentuannya Gubernur. Kalau Serkda Provinsi kan penentuannya Presiden,” ujarnya.

Sementara, jika harus diperpanjang lagi jabatan Sayid MN Fadly, Rizal mengaku, belum mendalami aturannya. Namun dia memastikan, sebelumnya sudah pernah ada yang menjabat hingga 10 tahun.

“Aku belum, dalami, apa boleh diperpanjang. Karena ada kasus yang 10 tahun pernah diluar Balikpapan,” ujarnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.