Siapkan Rekayasa Lalin di Simpang Lima Muara Rapak

Kepala Dishub Balikpapan Elvin Junaidi

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Rekayasa lalulintas di simpang lima Muara Rapak terus diupayakan Dishub Balikpapan untuk mengantisipasi lakalantas yang terjadi di kawasan tersebut.

Kepala Dishub Balikpapan Elvin Junaidi mengatakan, pihaknya bersama dengan Forum lalulintas memang sudah membahas beberapa kajian untuk mengatur lalulintasnya, salah satu usulan yakni kendaraan kecil roda empat dan roda dua yang dari arah Soekarno Hatta mau ke Karang Anyar akan dialihkan ke sebelah kiri menuju ke Jalan Ahmad Yani dan berbelok di depan RS Ibnu Sina.

“Kami bersama pihak sudah menghitung dan disurvei kalau diarahkan ke kiri maka akan menyebabkan kemacetan yang berada disisi jalan lainnya, cuma terjadi di jam-jam tertentu,” ujar Elvin Junaidi kepada media.

Sehingga nanti diupayakan yang dari Ahmad Yani mau ke Karang Anyar akan langsung lewat tanpa menunggu traffick light, hal ini juga menimbag badan jalan yang tidak terlalu lebar dikawasan tersebut.

“Rekayasa ini kita lakukan sambil menunggu pengerjaan pelebaran disekitar turunan muara rapak, saat ini sudah ada pemenang lelangnya,” kata Elvin.

“Kalau pembangunannua belum tahu kapan karena ada diranah PUPR mengingat status jalan Soekarno Hatta merupakan jalan Nasional,” pungkasnya 

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.