Sistem Parkir “Unik” Diterapkan di Bandara SAMS Sepinggan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Operasional parkir uang elektronik mulai diberlakukan di bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan. Peresmian dilakukan Wali Kota Balikpapan didampingi GM Angkasa Pura I SAMS Sepinggan Handy Heryudhitiawan dan Kepala Perwakilan BI Balikpapan Suharman Tabrani (21/12).

“Penerapan sistem parkir dengan uang elektronik di bandara akan berdampak besar mengingat kendaraan baik roda 2 maupun 4 yang parkir juga banyak,” kata Rizal Effendi setelah melakukan uji coba transaksi parkir.

“Harus lebih disosialisasikan dengan massif karena parkir dengan pakai uang elektronik jauh lebih mudah, aman dan efisien bagi pemerintah. Tidak perlu ada biaya pencetakan uang,” lanjut Rizal.

Penerapan uang elektronik pada parkir bandara akan dilakukan bertahap dan baru satu pintu keluar di SAMS Sepinggan. Mengingat kebutuhan masyarakat yang ingin serba cepat maka nantinya sistem itu diberlakukan penuh di setiap pintu parkir.

“Berdasarkan paparan GM AP I dan BI Balikpapan bahwa penggunaan nontunai di negara-negara luar sudah 90 persen. Saya kira masyarakat juga senang karena tidak repot lagi mengeluarkan uang tunai dan menunggu kembalian dari petugas parkir,” yakinnya.

Sementara GM AP I Sepinggan, Handy Heryudhitiawan mengatakan, bandara SAMS Sepinggan melayani kendaraan parkir atau masuk area hingga 3 ribu unit sepeda motor per hari dan 7 ribu unit mobil per hari.

“Pernah mencapai 9 ribu mobil per hari saat musim puncak,” ungkap Handy yang melihat sistem parkir dengan uang elektronik ini merupakan peluang untuk kerja sama dengan perbankan.

“Karena transaksinya lebih adil dan transparan dan juga ada pembagian hasil yang bisa diberikan ke pemkot berupa pajak parkir,” ucap Handy yang menyebut uang elektronik dengan akronim unik.

“Semoga ke depan unik bisa kita tambah hingga ke seluruh gerbang parkir agar lebih aman dan nyaman keluar masuk kendaraan di bandara SAMS Sepinggan ini,” pungkasnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.