Soal Ada Hotel yang Tak Patuhi PPKM, Ini Kata Wali Kota
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pasca diterapkan, pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) pada Jumat (18/01) pekan kemarin, Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi menyatakan masih ada pelaku usaha yang bandel.’
Salah satunya acara resepsi pernikahan yang berlangsung di Hotel Horison Sagita pada Sabtu (16/01) lalu, dan terpaksa dibubarkan Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan karena melanggar ketentuan PPKM.
“Memang di lapangan tentu ada saja hotel yang belum paham atau salah menafsirkan atau memang bandel,” ujar Rizal, Senin (18/01).
Meskipun kata dia, pada saat rapat sebelum diterapkan PPKM, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) diundang dan telah menyatakan memahami. Sehingga perlu dilakukan edukasi kepada hotel dan masyarakat.
“Kita sudah kemarin kita undang, sudah memahmi, Saya kira itu sesuatu yang harus kita edukasi masyarakat dan hotelnya,” ujarnya.
Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan itu meminta masyarakat mematuhi penerapan PPKM. Sehingga tidak perlu ada lagi aktifitas masyarakat yang harus dibubarkan karena melanggar ketentuan.
“Tapi kita minta ini dipatuhi. Ya ada satu dua (kegiatan) yang harus dibubarkan. Saya kira itu bagian hal yang harus dilakukan. Supaya masyarakat betul-betul memahami,” ujarnya.
BACA JUGA