Sortir dan Lipat Surat Suara Selesai, Rusak 3.095 Kurang Kirim 1000
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com — KPU Balikpapan telah menyelesaikan sortir, hitung dan lipat selama 5 hari. Hasilnya lebih dari 3000 surat suara rusak. Sekitar 1000 surat suara kurang kirim sehingga totalnya antara rusak dan kurang kirim 4.095 surat suara.
‘Itu yang kita mintakan ke PT Temprina selaku perusahaan rekanan yang mencetak surat suara. Insyaallah hari ini datang penggantinya nanti kita sortir,” ungkap Ketua KPU Balikpapan Noor Thoha, Senin, (30/11/2020).
Lanjutnya untuk surat suara rusak akan dimusnahkan pada malam hari jelang hari pencoblosan. “Setelah surat suara terdistribusi ditingkat TPS maka surat suara kita bakar di halaman KPU,”ujarnya.
Untuk bilik suara sebanak 4500 sudah lengkap dan pada H-5 distirbusi akan dilakukan mulai dari Timur, Utara dan Barat dilanutkan selatan, tengah dan kota.
“Logistik pilkada beda dengan pemilu. Sehari hari bisa dua kecamatan tergantung tenaga dan armadanya,” tukasnya.
BACA JUGA