Suara PSI Melejit, Bagaimana di Kaltim?

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep dan jajaran pengurus di Basecamp DPP PSI, Jakarta Pusat, Jumat (24/11/2023). [Suara.com/Dea]

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Sejumlah kalangan menyoroti suara Partai Solidaritas (PSI) yang meroket berdasarkan hasil real count atau hitung cepat sementara KPU.

Dikutip inibalikpapan dari real count KPU pada Selasa (05/03/2024) sekitar pukul 15.00 WITA, suara PSI berdasarkan pemilihan legislating (pileg) sekitar 3,13 persen atau 2.404.888.

Hal itu dari 542.467 tempat pemungutan suara (TPS) atau sekitar 65,89 persen dari total 823.236 TPS yang sudah masuk. Namun, suara PSI belum masuk ambang batas yakni 4 persen.

Lalu bagaimana suara PSI di Kaltim berdasarkan real count KPU, yakni hanya sekitar 2,3 persen atau 16.384 suara dari 6.372 TPS atau 55,69 persen. Total TPS di Kaltim 11.441.

LIHAT GRAFIK real count KPU https://pemilu2024.kpu.go.id/pilegdpr/hitung-suara/dapil/6401

Untuk Kaltim masih Golkar yang tertinggi dengan meraih 185.919 suara atau 26,11 persen. Suara tertinggi dua petanaha, Hetifah Sjaifudian 54.141 suara dan Rudi Mas’ud  52.147.

Lalu, urutan kedua Gerindra dengan 102.898 suara atau 14,45 persen. Suara tertinggi Budisatrio Djiwandono yang juga petahana dengan meraih 41.314 suara.

BACA JUGA :

Urutan ketiga PDIP dengan meraih 92.164 suara atau 12.94 persen. Suara tertinggi masih Safaruddin yang merupakan petahana dengan meraih 22.743 suara.

Selanjutnya PKB dengan meraih 66.920 suara atau 9,4 persen. Hanya selisih tipis dengan Nasdem dengan meraih 66.705 suara atau 9,37 persen.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.