Top Header Ad

Sutadi : Ikuti Masa Karantina, Anggota Paskibraka Balikpapan Dapat Ilmu Baru

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Butuh waktu dua pekan untuk 39 anggota paskibraka Kota Balikpapan mengikuti masa karantina sebelum bertugas pada upacara HUT ke-79 RI di BSCC Dome.

Kepala Kesbangpol Balikpapan Sutadi mengatakan, mereka anggota paskibraka sudah seleksi sejak februari 2024. Kemudian Juni kita umumkan 39 anggota paskibraka terpilih. 

“Yang mana mulai Juli 2024 latihan setiap sore dari pelatih TNI Polri satu bulan,” ujar Sutadi kepada media, Kamis (15/8/2024).

Sutadi menambahkan, pada 5 Agustus mereka akan masuk masa Karantina. Dimana mereka akan mendapat ilmu bari mulai dari ikut diklat  hari pertama pendidikan dari BPIP. Termasuk kedislinan dan melaksanakan kegiatan latihan baris berbaris  formasi di BSCC Dome.

“Malam hari diberi bimbingan karakter, wawasan kebangsaan, termasuk pengetahuan bahaya narkoba,” akunya.

Kata Sutadi, untuk tahun ini upacara HUT RI dilaksanakan di BSCC Dome. Yang mana memang fasilitas milik Pemkot dan lokasinya juga respentatif. 

“Mudah-mudahan nilai inti pada kegiatan tetap berjalan baik,” akunya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.