Tahun ini Kodim Balikpapan Sudah Jadi Satker, Canangkan Zona BWK

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com — Kodim 0905 Balikpapan mencanangkan zona integritas menuju bebas wilayah korupsi (BWK). Pencanangan di lakukan di kantor Kodim Balikpapan, Jumat siang (4/6/2021).

Komandan Kodim 0905 Kol TNI  mengatakan tahun ini Kodim 0905 Balikpapan sudah berubah menjadi satker satuan kerja sehingga dalam program itu harus ada pencanangan zona integritas nya kemudian zona integritas ini akan merupakan bagian dari kegiatan reformasi birokrasi reformasi menuju kepada Good Government dan good governance.

“ Jadi intinya kita bagaimana memberikan pelayanan publik yang terbaiklah begitu. Nah dari pelayanan publik itu sedangkan kita sekarang ini menghadapi situasi yang serba cepat berubah, kemudian tidak jelas kemudian sangat kompleks, kemudian juga ambigu kan. Nah situasi ini tentu harus kita sikapi dengan baik saya sampaikan ke prajurit menjadi prajurit yang impresif dalam menjawab tantangan itu,” ujarnya.

Impresif yang dimaksud Dandim Balikpapan yakni anggota TNI yan mempunyai integritas ingat, modern profesional dan inisiatif.

“Nah  inisiatif inisiatif yang dilakukan harus sesuai dengan aturan main aturan undang-undang begitu tidak boleh keluar dari aturan undang-undang sehingga saat seperti sekarang ini di gimana kita menghadapi tantangan apalagi di tengah pandemi kami sebagai satuan teritorial harus itu tadi harus punya integritas apa yang kita katakan itu yag kita lakukan,” tandasnya.

Selain itu, prajurit juga harus mampu beradaptasi pada perkembangan zaman dan teknologi diantaranya Dandim mencontohakan dalam pengumpulan basis data covid-19.

“Kemudian harus modern dalam arti bagaimana kita mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang ada itu untuk mendukung tugas kita termasuk  system pendataan covid ini itu harusnya berbasis data komputer sehingga dari pusat sampai ke daerah itu harusanya sama tidak boleh ada,” jelasnya.

Selain itu, integritas ini harus didukung  dengan kemampuan anggota melahirkan solusi dan inovasi untuk membantu kesulitan masyarakat sehingga harapan anggota personil Kodim mampu memberikan pelayanan publik yang terbaik.

“Untuk kami sendiri tidak ada kendala kami sudah sampaikan kepada prajurit bahwa  di tengah pandemi ini malah harus makin banyak turun, harus banyak semakin banyak menyapa masyarakat supaya masyarakat yakin bahwa pemerintah itu selalu hadir di tengah-tengah mereka. Kami  selalu berkolaborasi dengan semua pihak baik itu apalagi Pemkot,” tandasnya.

Dalam pencanangan ini, hadir KPPN, kejaksaan, perwakilan pemerintah kota dan unsur pimpinan TNI AL, Angkatan Udara dan Kapolresta Balikpapan.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.