Tiga Menteri Siap Pindah Kantor ke IKN di Juli 2024, Bagaimana yang Lain?
JAKARTA, inibalikpapan.com– Jelang pemindahan ke Ibu Kota Nusantara (IKN) pada bulan Juli 2024. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengungkapkan bahwa beberapa menteri sudah bersiap untuk berkantor di sana.
Basuki menyebutkan bahwa setidaknya ada tiga menteri yang telah menyatakan kesiapannya. Mereka adalah Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, dan ia sendiri.
Mereka berencana untuk mulai berkantor di IKN pada bulan Juli. Meskipun begitu, kehadiran Menteri Keuangan Sri Mulyani dalam kloter pertama belum pasti.
“Rencananya, Pak Menhub, Pak Menkes. Beliau mau bareng di Juli. Menkeu belum, gak tau ya,” kata Basuki, melansir dari Suara, jaringan inibalikpapan.com.
Basuki juga memberikan informasi terkait progres pembangunan rumah dinas menteri. Di mana hanya sebagian kecil yang telah selesai, sementara sisanya masih dalam proses pembangunan. Salah satu kendala adalah akses air yang belum sepenuhnya tersedia. Hal ini menunjukkan bahwa masih ada beberapa tantangan dalam persiapan pemindahan ke IKN.
BACA JUGA