Tiket Pelni Tidak Naik, Dapat Diperoleh Melalui Online

Pemudik tujuan Makasar, Pare-Pare dan Surabaya mulai Rabu kemarin (29/6) padati Pelabuhan Semayang, Balikpapan.

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – PT. Pelni CabangBalikpapan memastikan sampai saat ini tidak ada kenaikan harga tiket kapal dalam  arus mudik Natal dan Tahun Baru 2019. Harga tiket kapal yang djual masih menggunakan harga normal sesuai ketentuan pemerintah.

“Tidak ada kenaikan tiket sejauh ini harga masih normal sesuai ketentuan pemerintah untuk angkutan pada liburan natal dan tahun baru,” ujar Kepala Cabang PT Pelni Balikpapan Yohanes Banne

Menurutnya, bagi warga yang ingin menggunakan kapal laut bisa membeli tiket secara on line. Penjualan secara online. Bahkan hal ini sudah dilakukan PT. Pelni sejak tahun 2015 lalu.

“Tiket kita jual online ya untuk mempermudah masyarakat mendapatkan tiket sehingga dapat menentukan jadwal keberangkatannya dan tidak terlalu lama menunggu kapal dipelabuhan,” ujarnya.

Diketahui pada arus mudik Natal 2018 dan Tahun  Baru 2019, Pelni Balikpapan menyaiapka tiga armada  yang selama ini melayani masyarakat untuk tujuan Indonesia Timur. Yakni KM Egon yang menggantikan KM Laboboar yang tengah diperbantukan di timur Indonesia   dengan tujuan Pantoloan, Amurang,  Bitung, Ternate, Sorong, Manokwari, Nabire, Serui dan Jayapura.

Sedangkan dua armada lainnya  yakni KM Bukit Siguntang  dan KM Lambelu melayani rute Balikpapan menuju wilayah timur bagian selatan  yakni Maumere, Larantuka,  Lawoleba dan kupang.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.