Top Header Ad

Timnas U-22 Indonesia akan Gelar Ujicoba dengan Lebanon

Indra sjafri / PSSI

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Timnas U-22 Indonesia telah mengagendakan ujicoba dengan Timnas U-22 Lebanon dalam persiapannya menghadapi SEA Games 2023 Kamboja.

Rencananya, ujicba tersebut digelar dua kali dalam bulan ini yakni tanggal 11 dan 13 Apil. Karena PSSI ingin Timnas meraih hasil terbaik pada penyelenggaraan SEA Games kali ini.

“PSSI telah menyiapkan ujicoba internasional dan lokal jelang berangkat ke SEA Games 2023 mendatang,” ujar pelatih Timnas U-22 Indra Sjafri dikutip dari laman PSSI.

Untuk melatih tim U-22, Indra Sjafri akan didampingi oleh asisten pelatih Bima Sakti, Eko Purjianto, Kurniawan Dwi Yulianto, lalu pelatih fisik Alex Aldha, pelatih kiper Sahari Gultom dan pelatih Yeyen Tumena.

SEA Game kali ini PSSI menargetkan meraih medali emas. Karena pada edisi SEA Games 2021 yang dilatih Shin Tae-yong Indonesia meraih medali perunggu setelah laga mengalahkan Malaysia. 

Indra Sjafri sebelumnya telah memanggil 36 pemain melakukan pemusatan latihan sekaligus seleksi. Latihan perdana bahkan sudah digelar di Jakarta pada Sabtu (01/04/2023) kemarin.

“Meski begitu, masih ada promosi dan degradasi untuk komposisi 36 pemain ini. Namun tetap berdasarkan dari daftar 50 pemain yang sudah kita daftarkan ke NOC Indonesia,” ujar Indra Sjafri.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.