Uhud Tour Ekspansi ke Balikpapan, Grand Opening Bersama Khalid Basalamah

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Uhud Tour by Zara Oto Mandiri terus memperluas jangkauan layanannya dengan membuka cabang baru di Kota Balikpapan, Kaltm.
Peresmian pembukaan dilakukan di Ballroom hotel Novotel, oleh Pemilik Uhud Tour Ustad Khalid Basalamah, Minggu siang (23/2/2025).
Di Balikpapan, kantor sementara berada di Ruko depan Masjid Namira, Balikpapan Baru. Saat ini cabang Uhud Tour telah hadir di Makassar, Surabaya, Malang, Solo, dan Padang. Dengan ekspansi ini, perusahaan berharap dapat semakin mempermudah jemaah yang ingin menjalankan ibadah umroh dan haji tanpa harus mendaftar ke Jakarta.
“Kami sebenarnya tidak khusus hanya untuk Balikpapan, tetapi terbuka bagi kota mana pun di Indonesia yang ingin bergabung. Jika ada saudara kita yang ingin membuka cabang, kami akan mempermudah,” ujar Khalid Basalamah usai memberikan meresmikan dan memberikan paparan kepada undangan dari Balikpapan, Samarinda dan Bontang.
Menurutnya ekspansi ini bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi jemaah di berbagai daerah agar mereka tidak perlu repot mendaftar ke pusat. Meskipun proses pendaftaran sudah bisa dilakukan secara daring melalui media sosial, keberadaan cabang di berbagai kota tetap menjadi nilai tambah dalam memberikan layanan lebih dekat kepada masyarakat.
Basalamah menjelaskan Uhud Tour menawarkan tiga pilihan paket umroh, yaitu Bronze, Gold, dan Platinum. Meskipun fokus pada layanan menengah ke atas, mereka tetap menyediakan paket Bronze dengan hotel bintang 4 agar lebih terjangkau.
“Paket Gold menawarkan fasilitas lebih baik, sedangkan Platinum menyediakan layanan premium dengan hotel terbaik dan jarak terdekat dari Masjidil Haram dan Masjid Nabawi,” jelasnya.
Lebih dari 20 Ribu Jemaah Telah Berangkat

Sejak berdiri pada tahun 2017, Uhud Tour telah memberangkatkan lebih dari 20 ribu jemaah dari seluruh Indonesia. “Saya sendiri berangkat setiap bulan dengan rata-rata 300 hingga 400 jemaah untuk umroh dan sekitar 200 jemaah untuk haji,” tambahnya. Sebelum pandemi COVID-19, keberangkatan dilakukan setiap dua bulan sekali, tetapi kini frekuensinya meningkat menjadi sebulan sekali.
Sebelum keberangkatan, jemaah mendapatkan fasilitas manasik gratis dan layanan handling di bandara masing-masing kota. Di Jakarta, Uhud Tour menyediakan akses ke lounge bandara bagi jemaah. Setiap rombongan akan didampingi oleh tour leader sejak pendaftaran hingga pelaksanaan ibadah, dengan komposisi satu bus untuk 45 orang dalam paket Bronze dan Gold, serta 30 orang dalam paket Platinum. Selain itu, setiap bus juga memiliki dua pendamping, termasuk mutawif yang merupakan mahasiswa di Tanah Suci.
Setibanya di Arab Saudi, seluruh jemaah akan mendapatkan fasilitas bus terbaru dan hotel yang telah disesuaikan dengan paket yang dipilih. Untuk Platinum, hotel yang digunakan di Madinah adalah Hilton, sementara di Mekah adalah Dar Al Tawhid atau Intercontinental, yang dikenal sebagai salah satu akomodasi terbaik dengan jarak sangat dekat dari Masjidil Haram. Paket Gold menggunakan hotel di Clock Tower seperti Fairmont dan Mövenpick, serta Rotana untuk Ramadhan. Sementara itu, paket Bronze tetap menawarkan hotel berbintang 4 agar tetap nyaman bagi jemaah.
Untuk Haji Furoda, Uhud Tour juga memberikan harga mulai 25 ribu dollar dengan kualitas pelayanan yang terbaik. “Furoda langsung berangkat haji. Kalau paket kami selama 21 hari,” ucapnya.
Sedangkan biaya umroh dari 30-35 juta untuk Bronze, dengan waktu 9 hari. “Kalau Gold tambahan 7jutaa, selisihnya,”sebutnya.
Peluang Bisnis bagi Cabang dan Kemudahan Pendaftaran
Uhud Tour tidak menetapkan target jumlah jemaah bagi cabang-cabangnya, melainkan memberikan keleluasaan bagi mereka untuk berkembang. Cabang dapat menjual paket yang sudah tersedia atau bahkan membuat paket keberangkatan sendiri dengan tanggal yang disesuaikan. Setiap pendaftaran yang berasal dari cabang akan memberikan fee kepada cabang tersebut agar dapat terus berkembang.
“Kami memberikan kemudahan bagi cabang dalam berusaha. Semua jemaah yang mendaftar dari cabang, meskipun keberangkatan dilakukan langsung ke Jakarta, tetap akan memberikan benefit bagi cabang tersebut,” jelasnya.
Dengan ekspansi ini, Uhud Tour berharap semakin banyak masyarakat yang bisa menjalankan ibadah umroh dan haji dengan nyaman dan mudah, terutama di kota-kota yang mayoritas penduduknya beragama Islam.
Antusiasme Masyarakat Balikpapan dan Kaltim Terhadap Program Umroh Uhud Tour

Wimba Prambada salah seorang pemilik Uhud Tour Cabang Balikpapan
Salah seorang Pemilik Uhud Tur Cabang Balikpapan Wimba Prambada menyampaikan minat masyarakat Balikpapan dan Kaltim terhadap program umroh yang diselenggarakan oleh Uhud Tour menunjukkan respons yang luar biasa. Sejak undangan disebarkan pada awal minggu lalu, setidaknya sudah enam orang mendaftarkan diri untuk perjalanan umroh di akhir Ramadan. Hal ini membuktikan bahwa masyarakat semakin antusias dalam menjalankan ibadah umroh dengan travel yang berfokus pada penerapan sunnah.
“Salah satu faktor yang turut menarik perhatian masyarakat adalah kehadiran Ustadz Khalid Basalamah sebagai ikon utama dari Uhud Tour. Nama besar beliau menjadi daya tarik tersendiri, sehingga banyak jamaah yang tertarik untuk bergabung,” tambahnya.
“Program ini sebenarnya kami rencanakan menggunakan dua ballroom, namun karena satu ballroom telah di-book lebih dulu, kami hanya bisa menggunakan satu ballroom yang tersedia,” ujar Wimba Prambada, owner Uhud Tour Balikpapan.
Perbedaan Uhud Tour dengan Travel Lain
Dalam hal harga, Uhud Tour menawarkan layanan dengan standar kualitas tinggi. Menurut Wimba, harga yang ditawarkan memang sedikit lebih tinggi dibandingkan dengan travel umroh lainnya, tetapi hal tersebut sebanding dengan fasilitas yang diberikan. Uhud Tour tidak menawarkan paket dengan harga murah-murahan, melainkan berfokus pada kualitas pelayanan.
“Mulai dari paket Bronze, Gold, hingga Platinum, semua peserta mendapatkan fasilitas makan full board di hotel. Hotel yang digunakan pun minimal bintang 4, sedangkan untuk paket Platinum pasti menggunakan hotel bintang 5. Berbeda dengan travel lain yang menyediakan makanan melalui katering terpisah, di Uhud Tour semua makanan disajikan langsung di hotel untuk kenyamanan jamaah,” jelasnya.
Mayoritas peserta program ini berasal dari Balikpapan, namun ada juga yang datang dari Samarinda dan Bontang. Selain layanan umroh, Uhud Tour juga mulai mempersiapkan layanan untuk perjalanan haji.
Kantor Cabang di Balikpapan
Untuk mempermudah pelayanan kepada jamaah di Balikpapan, Uhud Tour telah membuka kantor cabang di Komplek Ruko Namira Nomor A5, Balikpapan Baru, tepat di depan Masjid Namirah. “Saat ini kami menggunakan lokasi ini sebagai pop-up outlet sementara. Setelah Lebaran, kami berencana membuka kantor baru di Citra City agar bisa melayani jamaah dengan lebih baik,” tambah Wimba.
Selain itu, calon jamaah dari Balikpapan yang mendaftar melalui website resmi akan diarahkan ke customer service di Balikpapan. Dengan sistem ini, proses administrasi, persiapan perlengkapan, serta pelaksanaan manasik bisa dilakukan di Balikpapan tanpa perlu ke Jakarta.
Dengan berbagai keunggulan dan fasilitas yang ditawarkan, Uhud Tour optimis dapat memberikan pelayanan terbaik bagi jamaah yang ingin menunaikan ibadah umroh dengan nyaman dan sesuai sunnah.
BACA JUGA