Update 13 November 2020 : Positif Covid-19 di Balikpapan Melonjak, Bertambah 45 Kasus
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com — Kasus terkonfirmasi positif covid-19 di Kota Balikpapan hari ini melonjak. Laporan Satgas Penanganan Covid-19 menyebutkan, ada penambahan 45 kasus positif baru.
Dari jumlah itu, sebanyak 17 kasus dengan riwayat suspek, 2 kasus diantaranya bayi laki-laki usia 3 bulan dan anak usia 4 tahun. Serta 4 kasus merupakan warga luar daerah.
Kemudian 9 kasus positif merupakan orang tanpa gejala (OTG) dan 9 kasus positif dengan riwayat tracing, 1 kasus diantaranyaanak laki-laki usia 1 tahun dan 1 kasus hasil tracing dilokasi tempat kerja.
Lalu 1 kasus positif dengan riwayat hasil rapid tes reaktif kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan swab. Terdapat penambahan 25 pasien sembuh, diantaranya 4 pasien dari RSUD Beriman dan 21 pasien karantina mandiri.
Secara kumulatif jumlah kasus positif covid-19 sebanyak 4143 kasus, sebanyak 142 pasien menjalani perawatan di rumah sakit, sebanyak 146 pasien menjalani karantina mandiri, sebanyak 3.632 pasien sembuh dan 223 kasus kematian.
BACA JUGA