Update 14 Mei 2020 : 9 Pasien Covid-19 di Balikpapan Sembuh

Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi saat menggelar konfrensi pers di rumah sakit Tentara

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kabar gembira, 9 pasien yang dirawat di ,RS Kanujoso Djatiwibowo dan rumah sakit Tentara Balikpapan dinyatakan sembuh, Kamis (14/05/2020).

“Alhamudililah pasien kita di rumah sakit Kanudjoso, rumah sakit Harjanto (Tentara),yang terkonfirmasi positif sudah dinyatakan sembuh,” ujar Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi saat konfrensi pers di rumah sakit Tentara, (14/5/2020)

Rizal bahkan beryukur kini jumlah pasien yang sembuh sudah lebih banyak ketimbang dengan pasien yang dirawat. Karena kini jumlah pasien yang sembuh sudah 28 orang. Sedangkan jumlah pasien positif covid-19 yang dirawat tersisa 15 orang.

“Jumlah pasien terkonfirmasi positif yang sembuh lebih banyak dari pada yang dirawat saat ini. Kita bersyukur karena jumlah yang sembuh, saya kira ini prestasi yang luar biasa bagi kita, menambah semangat kita agar Balikpapan bisa lebih cepa,” katanya.

Salah satu pasien sembuh Darmawati 43 tahun pasien pertama yang dirawat di rumah sakit Tentara selama 37 hari dinyatakan sembuh setelah hasil pemeriksaan laboratoriumnya selama 2 kali berturut-turut dinyatakan negatif.

“Darmawati salah satu dari 9 pasien yang sembuh pada hari ini. Tentu kebanggan kita ini pasien pertama di rumah sakit Harjanto yang dinyatakan sembuh. Sehingga beliau diperkenankan untuk meninggalkan rumah sakit,” tambah Rizal.

Sementara Kepala Kesehatan Kodam IV Mulawarman Kol CKM Puguh juga menyatakan bersyukur senang dengan 1 pasien yang telah dinyatakan sembuh. Harapannya, pasien lain covid-19 yang saat ini sedang dirawat juga segera sembuh.

“Dengan sembuhnya pasien itu membuktikkan bahwa kita tim medis kita sungguh-sungguh di dalam penanganan inveksi covid-19 dengan sembuhnya ibu Darnmawati bukan berarti kita merasa puas kemudian merasa berbagga hati. Kita tetap berusaha anggota Kodam VI dan masyarakat umumnya berusaha mencegah jangan sampai terinveksi virus baik itu dengan cara tetap di rumah menggunakan masker, menjaga jarak, cuci tangan dan menjaga kesehatan tubuh,” tuturnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.