Update 15 Desember 2020 : Melonjak 393 Kasus Positif Covid-19 di Kaltim, Masuk 5 Besar Nasional
SAMARINDA, Inibalikpapan.com — Kasus terkonfirmasi positif covid-19 di Kaltim hari ini melonjak tajam. Bahkan Kaltim masuk 5 besar kasus harian nasional, setelah Jawa Barat dengan 1.256 kasus positif baru, Jakarta 1.117 kasus, Jawa Tengah 764 kasus dan Jawa Timur 735 kasus.
Berdasarkan laporan Satgas Penanganan Covid-19 Kaltim menyebutkan, ada penambahan 393 kasus positif baru dan terbanyak Kabupaten Kutai Kartanegara 158 kasus, Kabupaten Kutai Timur 71 kasus dan Kota Balikpapan 63 kasus.
Lalu Kota Samarinda 29 kasus, Kota Bontang Bontang 25 kasus, Kabupaten Berau 20 kasus, Kabupaten Paser 11 kasus, Kabupaten Kutai Barat 10 kasus, Kabupaten Penajam Paser Utara 5 kasus dan Kabupaten Mahakam Ulu 1 kasus.
Sementara pasien sembuh bertambah 170 kasus, dari Kabupaten Berau 2 kasus, Kabupaten Kutai Barat 7 kasus, Kabupaten Kutai Kartanegara 40 kasus, Kabupaten Kutai Timur 36 kasus dan Kabupaten Paser 2 kasus.
Kemudian Kabupaten Penajam Paser Utara 6 kasus, Kota Balikpapan 31 kasus, Kota Bontang 3 kasus dan Kota Samarinda 43 kasus. Sehingga jumlah pasien sembuh mencapai 19.937 kasus dan 799 spesimen masih pemeriksaan laboratorium.
Pasien terkonfirmasi positif yang meninggal dunia bertambah 3 kasus, yakni dari Kabupaten Kutai Timur 1 kasus, Kabupaten Kutai Kartanegara 1 kasus dan Kota Balikpapan 1 kasus. Seluruhnya 645 kasus.
Secara kumulatif jumlah yang terkonfirmasi positif sebanyak 22.861 kasus, sebanyak 2.819 pasien menjalani perawatan di rumah sakit dan isolasi mandiri dan sebanyak 19.397 pasien sembuh.
BACA JUGA