Update 19 Juli 2021 : Kasus Kematian di Kaltim Capai 77 Orang, Tertinggi Balikpapan 27 Orang

Pemakaman jenasah di Kilometer 15 Balikpapan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Disaat kasus terkonfirmasi turun, kasus kematian justru melonjak di Kaltim. Laporan Satgas Penanganan Covid-19 Kaltim menyebutkan, ada penambahan 77 orang.

Tertinggi Balikpapan mencapai 27 orang yang meninggal dunia.  Lalu  Kutai Kertanegara 17 orang dan Samarinda 12 orang. Seluruhnya 2.469 orang meninggal dunia sejak awal pandemi covid-19.

Sementara kasus baru covid-19 hari ini turun, sebanyak 963 orang. Dari sepekan sebelumnya rata-rata 1.400-an hingga 1.700-an orang. Sehingga kini secara kumulatif mencapai 97.527 kasus.

Saat ini pasien aktif covid-19 sebanyak 15.796 orang atau yang menjalani perawatan di rumah sakit maupun isolasi mandiri. Sedangkan yang sembuh sebanyak 79.262 pasien.

Berikut data kasus covid-19 di Kaltim hari ini

Penambahan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 963 kasus
Berau 176 kasus
Kutai Barat 66 kasus
Kutai Kartanegara 87 kasus
Kutai Timur 107 kasus
Mahakam Ulu 1 kasus
Paser 63 kasus
Penajam Paser Utara 11 kasus
Balikpapan 230 kasus
Bontang 120 kasus
Samarinda 102 kasus

Penambahan pasien Sembuh covid-19 sebanyak 772 kasus
Berau 81 kasus
Kutai Barat 41 kasus
Kutai Kartanegara 59 kasus
Kutai Timur 87 kasus
Mahakam Ulu 35 kasus
Paser 20 kasus
Penajam Paser Utara 23 kasus
Balikpapan 153 kasus
Bontang 107 kasus
Samarinda 166 kasus

Penambahan pasien meninggal sebanyak 77 kasus
Berau 4 kasus
Kutai Barat 5 kasus
Kutai Kartanegara 17 kasus
Kutai Timur 2 kasus
Penajam Paser Utara 2 kasus
Balikpapan 29 kasus
Bontang 6 kasus
Samarinda 12 kasus

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.