Update 19 November 2020 : Bertambah 131 Kasus Positif Covid-19 di Kaltim, 6 Kasus Kematian
SAMARINDA, Inibalikpapan.com – Pasien terkonfirmasi positif covid-19 yang meninggal dunia di Kaltim kembali bertambah hari ini. Laporan Satgas Penanganan Covid-19 menyebutkan, ada 6 kasus kematian baru.
Terbanyak dari Kota Samarinda dengan 3 kasus kematian, lalu Kabupaten Kutai Timur 2 kasus dan Kabupaten Kutai Kartanegara 1 kasus. Sehingga jumlah pasien meninggal seluruhnya sebanyak 545 kasus.
Sementara kasus positif baru juga bertambah sebanyak 131 kasus, dari Kabupaten Berau 6 kasus, Kabupaten Kutai Barat 1 kasus, Kabupaten Kutai Kartanegara 21 kasus, Kabupaten Kutai Timur 56 kasus, Kabupaten Paser 2 kasus, Kabupaten Penajam Paser Utara 2 kasus, Kota Balikpapan 14 kasus dan Kota Samarinda 29 kasus.
Sedangkan pasien sembuh bertambah sebanyak 239 kasus, dari Kabupaten Kutai Kartanegara 61 kasus, Kabupaten Kutai Timur 83 kasus, Kabupaten Paser 11 kasus, Kabupaten Penajam Paser Utara 2 kasus, Kota Balikpapan 18 kasus, Kota Bontang 12 kasus dan Kota Samarinda 52 kasus.
Secara kumulatif jumlah kasus positif sebanyak 17.728 kasus, pasien yang menjalani perawatan di rumah sakit maupun karantina mandiri sebanyak 2.100 kasus dan pasien sembuh sebanyak 15.083 kasus.
Warga diimbau selalu menerapkan 4M yaitu Menggunakan Masker, Mencuci tangan menggunakan sabun, Menjaga Jarak, Menghindari Kerumunan. Sehingga bisa terhindar dari penularan dan menekan angka kasus covid-19.
BACA JUGA