Update 23 Desember 2020 : Bertambah 66 Kasus Positif Covid-19 di Balikpapan, 1 Kasus Kematian

Konfrensi pers kasus Covid-19 Balikpapan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kasus terkonfirmasi positif covid-19 di Kota Balikpapan kembali melonjak hari ini. Laporan Satgas Penanganan Covid-19 ada penambahan 66 kasus positif baru dengan 1 kasus kematian.

“Perkembangan covid-19 kita hari ini bertambah besar, kita mencatat ada 66 yang terkonfirmasi positif, ada 34 kasus yang selesai isolasi atau sembuh, kemudian ada 1 kasus meninggal dunia,” ujar Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan Rizal Effendi dalam konfrensi pers, Rabu (23/12).

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Andi Sri Juliarty merinci, dari 66 kasus positif baru itu, sebanyak 16 kasus dengan gejala atau suspek, 17 kasus riwayat orang tanpa gejala (OTG) dam 30 kasus positif hasil tracing

“Jadi yang terbanyak hari ini dari riwayat tracing. Dan1 kasus positif dari tempat kerja, 2 kasus dari pelaku perjalanan,” ujarnya.

Kemudian 34 pasien sembuh yakni dari Embarkasi Haji Batakan 9 pasien, dari rumah sakit Pertamina 8 pasien dan isolasi mandiri 17 pasien. Lalu 1 kasus positif yang meninggal dunia yakni laki-laki BPN 5332 di rumah sakit Tentara.

“Meninggal dunia pada 19 Desember 2020 di rumah sakit Tentara pukul 21.30 Wita, hasil (swab) baru keluar hari ini positif,” ujarnya.

Secara kumulatif jumlah yang terkonfirmasi positif covid-19 sebanyak 5.392 kasus, sebanyak 239 pasien menjalani perawatan di rumah sakit, sebanyak 311 pasien jalani isolasi mandiri, sebanyak 4.587 pasien sembuh dan sebanyak 255 kasus kematian.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.