Viral, Pekerja di Nunukan Buang Anjing ke Rawa yang Penuh Buaya, Erick Thohir : Tindak Tegas
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pekerja kontraktor di Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara ((Kaltara) membuang anjing yang masih hidup ke rawa-rawa yang penuh dengan buaya.
Video itu kemudian viral di media sosial. Karena anjing malang itu akhirnya tewas. Netizen ramai-ramai mengutuk aksi biadab tersebut, termasuk Menteri BUMN Erick Thohir.
Dalam video berdurasi singkat itu, ada dua pekerja masih menggunakan pakaian kerja sambil tertawa-tawa membuang anjing ke rawa-rawa penuh buaya dan seorang lainnta merekam.
“Kita harus bersama-sama menghentikan kekejaman terhadap hewan. Kejadian animal abuse dimana pun di Indonesia tidak dapat di terima. Tindak tegas pelaku,” ujar Erick Thohir dikutip dari twitternya.
Dari unggahan di media sosial, lokasi kejadian berada di Sembakung, Kabupaten Nunukan. Kabarnya ketiga pelaku bekerja pada divisi transport/crane di PT JML, Sembakung.
“Saya secara pribadi cinta binatang, saya sangat terkejut dan marah ketika perlakuan kepada Binatang termasuk yang diberita, saya sudah instruksikan direktur Pertamina untuk mengambil tindakan tegas, Tindakan setegas-tegasnya,” ujarnya
“Karena ini ada undang-undang perlindungan Binatang. Mohon maaf sampai ketawa-ketawa itu biadab,”
Ketua Umum PSSI itu menuturkan sudah mengecek langsung, bahwa pekeja yang melakukan aksi biadab itu bukan pegawai Pertamina, hanya kontraktor dan telah diminta untuk ditindak.
“Individu atau[un perusahaan yang sudah saya cek bukan Pertamina tapi kontraktor yang ada di Nunukan, saya minta ambil Tindakan yang tegas
Karena ini sesuatu yang biadab,” ujarnya
BACA JUGA