Top Header Ad

Wali Kota Balikpapan Tutup Kegiatan Pesantren Ramadan, Ini Pesannya

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Untuk mengisi kegiatan selama bulan suci Ramadan 1443 hijriah, Baznas dan TP PKK Balikpapan melaksanakan pesantren ramadan yang diikuti 102 peserta dari 34 kelurahan yang ada di Kota Balikpapan. 

Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud mengapresiasi Baznas dan TP PKK Balikpapan yang telah melaksanakan pesantren Ramadan selama dua hari sejak 23-24 April 2022 yang dilaksanakan di Aula Rumjab.

Tak lupa Rahmad juga mengajak kepada anak-anak agar ilmu yang kalian terima dan pelajari selama pesantren ramadan ini diamalkan dalam kehidupan sehari hari, karena jika kita banyak ilmu tapi tidak diamalkan maka akan percuma juga. 

“Dua hari ini apa yang diajarkan mudah-mudahan itu jadi pegangan masa depan, karena dengan pendidikan agama inilah menjadi pondasi dasar anak-anak kita. Kalau nilai-nilai agama tidak ditanaman kepada anak-anak tentunya banyak anak- anak yang pintar tapi hidupnya tidak benar, karena tidak ada nilai nilai agama yang ditanamkan pada dirinya,” ujar Rahmad Mas’ud dalam sambutan penutupan pesantren ramadan, Minggu (24/4/2022).

Rahmad juga berharap, mudah-mudahan pembelaharan dalam pesantren ramadan ini tidak mengurangi nilai-nilai yang ditanamkan pada diri anak-anak.

“Apalagi belajar agama tidak harus dipondok, bisa dimana saja dan tanyakan kepada guru atau pengajar yang paham agama jika kesulitan dalam belajar,” tutupnya. 

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.