Wali Kota Balikpapan Wanti-wanti Pedagang Pasar Pandansari Agar Ikut Swab
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan mewanti-wanti para pedagang Pasar Tradisional Pandansari agar mengikuti uji swab PCR yang akan digelar pada Selasa (30/06).
Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi mengatakan, uji swab PCR untuk membuktikkan kepada masyarakat bahwa tidak terjadi penularan covid-19 ataupun klaster baru. Sehingga masyarakat tidak takut berbelanja.
“Pegadang harus ikut supaya masyarakat punya keyakinan. Kalau gak masyarakat bisa takut belanja kesana , jangan tidak ikut,” ujarnya
“Karena yang rugi pedagang, karena masyarakat jadi takut. Makanya harus ikut. Karena masyarakat kan tidak mau tertular,”
Sementara Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan Andi Sri Juliarty menuturkan, rencananya uji swab akan dilakukan di depan UPT Pasar. Pihaknya sudah melakukan persiapan termasuk meninjau lokasi tempat uji swab.
“Untuk persiapan di Pasar Pandansari telah dilakukan rapat sebanyak 2 kali dan kemarin kita sudah meninjau lokasi akan dilakukan di halaman depan UPT Pasar,” ujarnya.
“Kami memilih amannya kegiatan swab lebih baik dilakukan diluar gedung dari pada di dalam gedung,”
Dia menambahkan, untuk pendaftaran diserahkan ke UPT Pasar dan Dinas Perdagangan untuk mengkoordinasikan dengan para pedagang. Sebanyak 500 pedagangan ditargetkan mengikuti uji swab tersebut.
“Untuk registrasi pendaftaran kami serahkan kepada UPT Pasar dan Dinas Perdagangan. Hari Selasa 30 Juni dimulai jam 9 kemudian kita menyiapakn 500 untuk swab,” ujarnya.
Sebelumnya diketahui, 1 pedagang Pasar Pandansari terkonfirmasi positif covid-19 dan sempat dirawat di rumah sakit Kanudjoso Djatiwibowo Balikpapan . Namun hanya beberapa setelah dirawat, pasien dengan koden BPN 135 berusia 54 tahun itu meninggal.
BACA JUGA