Wali Kota Balikpapan Wanti-wanti Pilkada Jangan Jadi Bom Atom Covid-19

Konfrensi pers covid-19 Balikpapan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi kembali mewanti-wanti agar penyelenggaraan pilkada tidak menjadi bom ato kasus covid-19.

Hal itu disampaikan Rizal saat menghadiri undian tata letak dan deklarasi damai dan sehat pasangan Rahmad Mas’ud – Thohari Azis di Kantor KPU Kota Balikpapan, Kamis (24/09).

“Tentu kita ingin penyelenggaraan pilkada di Balikpapan berjalan sukses, sehat dan aman. Kita tidak ingin ada prediksi dari berbagai pendapat yang mengambarkan pilkada 2020 bisa menjadi bom atom meledak untuk peningkatan kasus covid-19,” ujarnya.

Karenanya Rizal meminta semua pihak yang terlibat dan penyelenaggaraan pilkada maupun masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. Sehingga kasus covid-19 bisa ditekan.

“Mudah-mudahan ini tidak terjadi dan hanya bisa kita wujudkan dengan menjalani protokol kesehatan yang ketat dan disiplin yang tinggi,” ujarnya.

Apalagi Kota Balikpapan menjadi tertinggi diantara 10 kota dan Kabupaten di Kaltim. Termasuk di Kalimantan. “Saya mohon menjadi perhatian kiota bersama karena angka yang terkonfirmasi positif di Kota Balikpapan tertinggi di Kalimantan,” ujarnya

Menurutnya, dalam dua hari terakhir, kasus covid-19 naik 100 persen. Dari rata-rata 30-40 kasus per hari naik menjadi 80 kasus, Rabu (23/09) kemarin. “Karena itulah saya mohon dukungan saudar-saudara sekalian. Kita benar-benar menjaga situasi ini agar menjaga,” ujarnya

“Selamat berjuang untuk pasangan Pak Rahmad dan Pak Thohari mari kita jaga situasi yang benar-benar menguji konsistensi kita bersama-sama.”

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.