Wali Kota Hadiri Musda ke-8 KKSS Balikpapan

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kota Balikpapan melaksanakan Musyawarah Daerah (Musda) ke-8 Ballroom Hotel Blue Sky. Musda diikuti oleh seluruh anggota yang masuk dalam ikatan KKSS Kota Balikpapan, Sabtu (15/10/2022) 

Dibuka secara langsung Oleh Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud. Musda ke VIII KKSS ini diharapkan dapat lebih memberikan kontribusi baik kepada pembagunan Sumber Daya Manusia (SDM) maupun untuk membantu pemerintah dalam mengawal setiap kebijakan Pemkot Balikpapan.

“Tentu kita semua berharap, KKSS ini dapat bersama-sama pemerintah dan masyarakat membangun kota Balikpapan lebih baik lagi, karena disini kita sama-sama berasal dari perantauan,” kata Rahmad.

“Apalagi Kota Balikpapan sebagai penyangga IKN Nusantara, jangan sampai warganya hanya jadi penonton di rumahnya sendiri,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua KKSS Balikpapan Muhammad Adam Sinte berharap KKSS Balikpapan dapat lebih bermanfaat dan membantu pemerintah mengingat yang ada didalam tubuh KKSS terdapat figur yang siap mendedikasikan dirinya secarah penuh untuk kota Balikpapan.

Diakhir sambutannya ia mengingatkan kepada seluruh warga KKSS Balikpapan untuk turut membantu pemerintah dalam pembangunan. Serta meminta kepada Walikota untuk mengingatkan warga KKSS bahwa tujuan merantau dasarnya adalah kebaikan dan kemanfaatan.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.