Waspada! Air Laut Hingga 2,4 Meter, Ancaman Banjir dan Abrasi
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisikan (BMKG) Kota Balikpapan Mugiyanto mengingatkan Pemerintah Daerah kemungkinan terjadi bahaya banjir yang bisa terjadi dalam dua hari kedepan.
Khususnya jika terjadi hujan dengan intensitas tinggi pada subuh hingga pagi hari. Karena air pasang mencapai 2,4 meter pada pagi hari. Sehingga sejumlah daerah banyak yang tergenang atau terjadi banjir rob.
“Kemungkinan ditolak air nyambung ke laut karena air sisi laut sekarang dari rata-ratanya hampir 2,4 meter,” ujarnya disela-sela Salat Sunnah Gerhana Bulan di rumah jabatan Wali Kota pada Rabu (26/05/2021)
Dia mengatakan, banjir ataupun genangan yang terjadi karena tumpahan air dari darat yang tertahan. Bahkan ada sejumlah daerah terjadi banjir rob dalam dua hari sebelumnya dan mungkin dua hari kedepan.
“Banyak daerah dalam dua hari kemarin dan dua hari kebelakang ini udah banyak yang terendam (banjir rob), air laut tinggi melebih batas normalnya puncak-puncaknya tinggi sekitar jam 7 pagi,” ujarnya.
Namun kalau dibawah jam 24.00 air laut masih normal dibawah 1,5 meter. Sehingga tidak akan terjadi banjir rob. “Jadi tidak berdampak, air normal, yang diatas jam 12 malam gerakan air sampai jam 7 pagi,” ujarnya.
Bahkan Mugiyanto juga mengingatkan, bisa terjadi abrasi jika tidak segera diantisipasi karena air laut tinggi. “Jadi bisa abrasi juga dipinggir pantai kita ini. Air sangat tinggi. Terjadi genangan pada saat pagi,” ujarnya.
BACA JUGA