Wawali Balikpapan Berharap PPI Berperan dalam Pembangunan
BALIKPAPAN, Inibalikpapan – Wakil Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud berharap, mantan pasukan pengibar bendera (paskibraka) juga ikut berperan dalam pembangunan, khususnya di Kota Balikpapan.
Pasalnya, sebelum menjadi pasukan pengibar bendera, mereka melalui proses pembekalan yang panjang untuk lebih mencintai bangsa dan negera. Melalui pendidikkan semi militer.
“Kita berharap mereka bukan hanya pasukan pengibar bendera setelah itu selesai,” ujar Rahmad disela-sela menghadiri Musyawarat Kota (Muskot) Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Balikpapan.
“Bahwa mereka ini sebenarnya di didik semacam semi milioter memiliki sikap patriotisme dan memiliki mental yang kuat. Artinya dalam menghadapi kehidupan mental itu kan yang diperlukan,”
Menurutnya, melalui karya PPI Kota Balikpapan juga bisa mengambil bagian dalam pembangunan tentunya sesuai dengan kemampuan dan talenya yang dimiliki masing-masing individu.
“Jadi kita berharap pasca mereka ini menjadi pasukkan pengibaran bendera bisa memberikan kontribusi terhadap bangsa dan negara, secara khusus terhadap daerah kita Kota Balikpapan,” ujarnya.
“Mereka ini multi talenta sudah di didik semi militer sehingga memiliki talenta-talernta yang bisa memberikan kontribusi,”
Apalagi lanjutnya, Kaltim akan menjadi Ibu Kota Negara (IKN) dan Kota Balikpapan sebagai pintu gerbang dan daerah penyangga, tentu membutuhkan karya dari talenta-talenta warganya agar lebih maju.
“Apalagi ibu kota negara akan dipindah di Kaltim, saya yakin mereka punya peranan yang kuat untuk bisa mewujudkan Kaltim sebagai Ibu Kota Negara,” ujarnya.
BACA JUGA