Top Header Ad

Yamaha AEROX ALPHA Meluncur, Skutik Sport Full Teknologi Canggih!

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) meluncurkan generasi ketiga AEROX dengan nama AEROX ALPHA
Peluncuran pada Rabu (18/12) di The Hallf, Pati Unus, Jakarta. Foto: Istimewa

Jakarta, inibalikpapan.com,– PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) meluncurkan generasi ketiga AEROX dengan nama AEROX ALPHA untuk menyambut musim libur akhir tahun. Skutik sporty ini diluncurkan secara global pada Rabu (18/12) di The Hallf, Pati Unus, Jakarta.

AEROX ALPHA hadir dengan pembaruan menyeluruh di berbagai aspek. Mulai dari desain yang lebih aerodinamis, fitur canggih, hingga performa mesin yang mengusung teknologi terkini. Desain motor ini sesuai untuk memberikan pengalaman berkendara yang lebih menyenangkan sekaligus memperkuat posisi Yamaha di pasar sport scooter.

Mengusung konsep Super Sport Scooter, AEROX ALPHA terinspirasi dari DNA motor balap Yamaha, YZF-R1M. Desainnya yang agresif terlihat dari lampu depan dan belakang yang tajam dengan teknologi Full LED. Selain itu, terdapat tambahan Dual Projector Lamp untuk pencahayaan yang lebih optimal. Sistem keamanan juga lebih canggih melalui fitur Emergency Stop Signal yang aktif saat pengereman mendadak.

Tampilan speedometer digital pada AEROX ALPHA semakin modern dengan tiga mode layar yakni Main Display, Tachometer Visualization, dan Track Theme. Selain itu, teknologi Photoelectric Sensor memungkinkan layar speedometer menyesuaikan warna dengan kondisi pencahayaan, memastikan visibilitas yang maksimal.

Teknologi dan Performa Canggih

AEROX ALPHA mengusung mesin 155cc Blue Core VVA generasi terbaru dengan Yamaha Electric CVT (YECVT), memberikan sensasi berkendara seperti mode Turbo. Motor ini juga menawarkan dua pilihan Riding Mode: T-Mode untuk mobilitas santai, dan S-Mode untuk performa agresif.

Fitur-fitur lain yang lengkap meliputi sistem pengereman dengan Traction Control System (TCS), Anti-lock Braking System (ABS), hingga suspensi belakang dengan tabung peredam. Ban tubeless bertapak lebar juga memberikan stabilitas maksimal.

AEROX ALPHA memiliki fitur konektivitas Y-Connect generasi terbaru yang terhubung dengan Google Maps untuk navigasi Turn by Turn. Selain itu, pengendara bisa memantau kondisi motor, lokasi parkir, hingga mengakses notifikasi telepon dan pesan langsung melalui layar TFT Infotainment Display.

Yamaha menawarkan empat varian AEROX ALPHA, termasuk versi spesial “TURBO” dengan fitur tambahan seperti visor sporty, pelindung muffler, dan performance damper.

Berikut daftar varian dan harga skutik sport ini: Standard senilai Rp 29.900.000, Cyber City seharga Rp 33.990.000, TURBO Rp 39.550.000, dan TURBO Ultimate dengan harga Rp 41.730.000.

Untuk pembelian, Yamaha bekerja sama dengan Blibli membuka program Order Online mulai pukul 19.00 WIB di hari peluncurannya. Konsumen juga berkesempatan mendapatkan voucher riding gear dan aksesori motor.

Informasi lebih lengkap bisa kunjungi situs resmi Yamaha Indonesia: www.yamaha-motor.co.id.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.