Yamaha All New NMAX Antar Lady Biker ke Ujung Barat Indonesia

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Sejak pertama kali dihadirkan di tahun 2015 Yamaha NMAX terus berevolusi dalam memenuhi kebutuhan berkendara konsumen melalui berbagai sentuhan pembaruan, sehingga sukses menjadi trend setter sebagai skutik premium yang paling populer digunakan oleh masyarakat Indonesia. 

Selain menawarkan desain premium khas MAXI DNA, generasi terbaru NMAX (All New NMAX 155 Connected) kini juga dijejali dengan berbagai fitur berkendara lengkap serta performa mesin handal yang lebih bertenaga. 
Posisi berkendaranya yang rileks serta ruang kaki luas yang dimiliki All New NMAX 155 Connected, turut menjadi keunggulan utama yang membuat banyak orang kepincut untuk meminang skutik tersebut sebagai teman bermobilitas sehari-hari. 

Tidak hanya oleh pria, kenyamanan berkendara skutik tersebut ternyata juga turut diamini oleh para kaum wanita penghobi touring. Hal tersebut setidaknya ditunjukan oleh seorang Lady Biker Yamaha NMAX Club Indonesia (YNCI), yaitu Mimi Mesya Maisyarah yang pada Rabu kemarin (9/2), baru saja menyelesaikan perjalanan touring jarak jauh dari Jakarta menuju ujung Barat Indonesia, yakni Kota Sabang, Aceh.

“Sebagai seorang Lady Biker, saya bangga bisa menginjakan kaki di Kota Sabang, Aceh yang menjadi destinasi dambaan bagi setiap biker di Indonesia. Meskipun perjalanan ini sangat jauh, saya pribadi sungguh menikmati setiap momen berkendara dengan All New NMAX 155 Connected,” ujar Mimi, Rabu (16/2/2022).

“Terutama ketika melintasi spot-spot indah seperti wilayah Sumatera Barat yang memiliki kontur geografis berbukit. Posisi berkendara motor yang santai dan tenaga mesin yang besar memang benar-benar membuat motor ini nyaman sekali untuk dikendari jarak jauh,” ungkap Mimi.

Menempuh jarak sejauh 5.000 kilometer (pulang pergi) selama 17 hari perjalanan, Mimi mengaku sangat terbantu dengan posisi bekendara All New NMAX 155 Connected yang memungkinkan kaki penggunanya dapat selonjoran dengan rileks, sehingga membuat badan tidak mudah pegal selama berkendara. Selain itu, posisi handle bar yang yang tidak terlalu tinggi dan lebar sangat pas untuk mayoritas postur pengendara Indonesia.

“Bagi saya saat ini NMAX masih menjadi motor terbaik bagi penghobi touring, terutama soal kenyamanan posisi bekendaranya, baik itu untuk ruang kaki, stang kemudi, sampai joknya yang lebar benar-benar memberikan posisi berkendara yang sangat ergonomi. Ditambah lagi suspensi belakang juga sudah pakai tabung (sub-tank), redaman saat melintas di jalan jelek juga semakin baik. Apalagi selama touring saya melewati banyak jalan bergelombang, jadi suspensi dengan tabung ini benar-benar memberikan kenyamanan maksimal,” tambah Mimi. 

Selain soal kenyamanan, Mimi juga membeberkan bahwa banyak sekali fitur unggulan pada All New NMAX 155 Connected yang sangat membantunya selama melakukan perjalanan jarak jauh tersebut. Mulai dari Electric Power Socket, fitur Konektivitas Y-Connect, hingga bagasi besar untuk menaruh barang bawaan touring. 

“Banyak fitur pada All New NMAX 155 Connected yang sangat membantu saya selama di perjalanan, misalnya seperti Electric Power Socket untuk mengisi daya hand phone, karena selama touring saya selalu membuka maps untuk petunjuk jalan. Selain itu, agar mempermudah mengetahui adanya pesan dan telfon masuk, hand phone juga saya sambungkan ke Y-Connect. Bagasi motor juga besar dan cukup untuk menaruh keperluan touring, sehingga saya gak perlu sampai memasang box tambahan,” tutupnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.