Zona Orange Bertambah 103 RT, Batu Ampar dan Graha Indah Jadi Perhatian Satgas
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Zona orange covid-19 di Kota Balikpapan kembali bertambah. Tidak tanggung-tanggung bertambah 103 RT masuk zona orange pasca meningkatnya kasus covid-19.
“Nah ini yang perlu sampaikan, hati-hati betul karena tren peningkatan covid-19 di Balikpapan dari 176 itu ditambah 103 dari zona hijau menjadi zona orange nah itu perlu kewaspadaan kita dan pengertian seluruh warga,” ujar Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud, saat peresmian trayek baru angkutan kota di Terminal Batu Ampar, Selasa siang (22/06/2021).
Dua kelurahan di Balikpapan Utara khususnya Batu Ampar dan Graha Indah menjadi perhatian Satgas. Pasalnya, banyak ditemukan kasus terkonfirmasi positif maupun munculnya klaster baru.
“Berdomisli di Batu Ampar dan Graha Indah tolong betul-betul prokes kesehatan kita jalankan karena yang menymbang sekarang terbesar zona orange Balikpapan Utara khususnya kelurahan Graha Indah dan Batu Ampar,” tandasnya.
Menurutnya, akan menjadi sia-sia usaha pemerintah maupun Satgas yang selalu gencar melakukan sosialisasi dan imbauan terkait disiplin protokol kesehatan jika masyarakat tidak patuh.
“Kami dari pemerintah stakeholer selalu menyampaikan sosialisasi, tidak ada gunanya kalau masyarakat tidak tertib terhadap protokol kesehatan,” ujarnya
Dia meminta masyarakat tidak keluar rumah jika tidak benar-benar perlu dan di rumah saja. “Bahkan dinas kesehatan menyampaikan lebih baik kita me-lockdwon diri kita sendiri. Kalau betul-betul tidak penting lebih baik kita dirumah saja,” ujarnya.
Begitupun anak-anak lebih baik di rumah karena belakangan justru banyak usia anak yang terpapar covid-19. Disamping itu juga hingga kini belum ada pembelajaran tatap muka.
“Bapak saja yang mencari Nafkah, anak-anak jangan sampai ikutan. Karena tren sekarang ini umur 18 tahun kebawah yang banyak kena covid-19,” ujarnya
“Nah ini saya imbau kepada orangtua, apalagi sekolah juga beloum tatap muka. Mending di rumah saja,”
Dia juga akan berbicara dengan seluruh RT di Balikpapan Utara bersam lurah dan Camat. Karena Balikpapan Utara menjadi perhatian serius. Pasalnya, kasusnya terus tinggil sejak awal pandemi.
“Nanti kita bicara dengan Pak RT di Balikpapan Utara untuk Satgas Covid-19 betul-betul kita lakukan dan ini menjadi perhatian serius Balikpapan Utara,” ujarnya.
BACA JUGA