Launching Aksi Perubahan Mari Kece, yakni Mekarsari Kelurahan Cegah Covid-19 di Cafe Teras pada Sabtu (21/11).

Ini Tiga Aksi Perubahan Mari Kece yang Digagas Puskesmas Mekarsari

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi didampingi Kepala Dinas Kesehatan Andri Sri Juliart melaunching Aksi Perubahan Mari Kece, yakni Mekarsari Kelurahan Cegah Covid-19 di Cafe Teras pada  Sabtu (21/11).

Puskesmas Mekarsari drg Lily Anggraini menuturkan Aksi Perubahan Mari Kece  bertujuan agar Kelurahan Mekarsari menjadi daerah yang tangguh dalam pandemi Covid-19. Membantu laporan terduga kasus Covid-19 dan layanan konseling bagi kasus isolasi mandiri.

Dia menjeaskan, ada tiga program utama dalam Aksi Perubahan Mari Kece yakti pertama menyediakan layanan aplikasi berbasis android yang dapat diunduh melalui playstore dengan nama Mari Kece secara gratis.

“Kedua, kami memiliki program promotif dengan bekerja sama di berbagai fasilitas umum seperti tempat ibadah dan tempat perbelanjaan,” ujarnya

“Kami membuat file audio yang isinya mengimbau masyarakat menjaga protokol kesehatan untuk diputar di tempat-tempat tersebut,”
.
Lalu yang ketiga, Puskesmas bersama stakeholder Kelurahan Mekarsari melakukan upaya pemantauan pelaksanaan protokol kesehatan di masyarakat, sekaligus mengawasi langsung setiap warga yang melakukan isolasi mandiri.
.
Dalam peluncuran tersebut, Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi yang juga Ketua SatgasPenanganan Covid-19 mengapresiasi Aksi Perubahan Mari Kece. Karena diperlukan partisipasi semua pihak untuk menekan kasus covid-19 . (IG Pemkot)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Networks

suara