Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan saat launching 10 ribu dosis vaksin di Gedung BSSC DOME

Sumbangan 10 Ribu Dosis Vaksin, Dalam Sehari 2.250 Orang Divaksin

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pemerintah Kota Balikpapan bersama komunitas Kill Covid-19 melaunching 10 ribu dosis atau vaksinasi massal di Gedung BSSC Dome pada Sabtu (19/06/2021).

Ada 10 ribu dosis sumbangan vaksin covid-19 yang diserahkan ke Dinas Kesehatan Kota Balikpapan untuk ditindaklanjuti dengan melakukan vaksinasi terhap kelompok lansia, tenaga kesehatan dan pelayanan publik.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan Andi Sri Juliarty  mengatakan, kegiatan tersebut bagian dari mengajak masyarakatagar mau divaksin sebagai upaya penceghahan penularan covid-19 meluas.

“Menggerakkan masyarakat untuk divaksin. Tidak boleh keluar sasarannya dari tahap dua yang divaksin,” ujarnya

Kata dia, 10 dosis vaksin tersebut akan dilakukan vaksinasi selama 5 hari. Setiap hari sebanyak 2.250 orang divaksin di Dome maupun seluruh puskesmas maupun RSUD Gunung Malang.  

“10 ribu vaksin untuk 5 hari. Hari ini kita menjalankan 2.250 orang. Seluruh puskesmas dan RSUD Beriman. Di RSUD Beriman sudah mengambil 3 ribu dosis,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Networks

suara